Tomohon
Wali Kota Caroll Senduk Warning Jangan Ada Pungli Dalam Pelayanan Perijinan

TOMOHON,mediakontras.com- Wali Kota Tomohon Caroll Senduk SH, memberikan warning keras terhadap Dinas Penanaman Modal Dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) selaku pengelola Mall Pelayanan publik (MPP), dalam melakukan pelayanan. Perijinan kepada masyarakat jangan ada pungutan liar atau Pungli.
“Kalaupun dalam proses pengurusan perijinan dibebankan biaya sesuai aturan maka itu dibayarkan lewat mekanisme transfer bank,” ujar Caroll Senduk.
Hal ini ditegaskan orang nomor satu di Kota Tomohon ketika membuka Forum Konsultasi Publik yang bertemakan Standar Pelayanan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) di lantai III MPP, Kamis (11/7/2024).
Dikatakannya pula, di MPP yang merupakan gabungan dari beberapa instansi semuanya sudah ada, agar pelayanan kepada masyarakat cepat tepat dengan tujuan pelayanan bisa maksimal.
“Kalau ada yg belum paham datang dalam hal pengurusan perijinan silahkan datang ke MPP minta penjelasan atau konsultasikan.Pemkot pada prinsipnya menerapkan mekanisme terbuka dalam setiap perijinan,” kata wali kota pilihan rakyat ini.

Selain itu, Wali Kota Caroll Senduk juga menegaskan pengurusan perijinan bebas pungli juga sudah merupakan komitmen Pemkot
“Sekarang sudah tidak ada lagi petugas yang pegang duit. Semua mekanisme pembayaran lewat transfer rekening bank. Kalau ada yang coba coba silahkan laporkan kepada kami,” tegas pemimpin yang merakyat ini.
Caroll Senduk yang juga merupakan kader terbaik milik PDIP Tomohon ini , juga menambahkan semua program perijinan yang disiapkan harus dipermudah dalam proses pengurusannya asalkan memenuhi syarat dan ikut mekanisme aturan yang ada.
“Yang pasti komitmen Pemkot semua perijinan harus dimudahkan agar semua masyarakat dimudahkan dalam pelayanan. Harapan kami kalau ada kendala segera laporkan atau bisa juga SMS.Kalau kurang paham datang di kantor dan tanyakan kenapa ada kendala,” ungkap Caroll Senduk, seraya menambahkan PBG merupakan persetujuan perijinan pengganti IMB
“PBG sendiri merupakan ijin memperluas atau merawat bangunan sesuai dengan standar teknis bangunan,” tambahnya.
Wali kota juga berharap konsultasi ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Tomohon.
“Manfaatkan dengan baik apa yang sudah disiapkan pemerintah dan sampaikan kalau program seperti ini untuk masyarakat.
Harapan kami apa yang menjadi program ditunjang dan didoakan agar Tomohon semakin maju,”pungkas wali kota.
Sementara itu, Forum yang digagas oleh DPMPTSP menghadirkan narasumber Sekretaris Dinas PUPR Kota Tomohon Steivy Kowaas dan Staf Ahli Wali Kota Robby Golioth dengan peserta dari kalangan masyarakat, akademisi, dan media massa.
Maindoka laporannya dalam penerapan persetujuan bangunan gedung proses pengurusan belum dipahami seluruh masyarakat dan masih ada keluhan masyarakat soal persetujuan bangunan gedung.
“Dalam forum ini kita bentuk diskusi atau bentuk komunikasi dua arah, pertukaran opini dengan masyarakat agar bisa pahami secara bersama.
Juga forum ini untuk merespon arahan wali kota untuk mensosialisasikan jenis jenis pelayanan publik termasuk salah satunya adalah persetujuan bangunan gedung .(rek).
Tomohon
Sampaikan Belasungkawa, Wawali Sendy Rumajar Serahkan Santunan Duka Rp5 Juta

TOMOHON,mediakontras.com – Wakil Walikota Tomohon Sendy G A Rumajar SE MI Kom Didampingi Camat Tomohon Tengah dan Lurah Matani Satu melayat di rumah duka Keluarga Mantiri- Kawilarang, atas meninggalnya Almarhum Yohanes Mantiri yang tutup usia 85 tahun, di Kelurahan Matani Satu Kecamatan Tomohon Tengah, Senin (17/3/2025).
Dihadapan keluarga yang berduka cita, Wakil Walikota menyampaikan ungkapan belasungkawa atas nama Pemerintan dan Masyarakat Kota Tomohon.
“Atas nama pemkot, pribadi dan keluarga menyampaikan turut berdukacita yang mendalam. Semoga Tuhan yang Maha Kuasa senantiasa memberikan Penghiburan,kekuatan dan terus memberkati Keluarga yang berduka,” ungkap wakil walikota.
Pada kesempatan tersebut Wakil Walikota menyerahkan langsung bantuan santunan duka Pemerintah Kota sebesar Rp5 juta beserta dokumen kematian. (*)
Headline
Wakil Wali Kota Sendy Rumajar Tekankan ASN Tomohon HarusBerAKHLAK

TOMOHON,mediakontras.com – Wakil Walikota Tomohon Sendy Rumajar menekankan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Tomohon harus BerAKHLAK.
Hal ini dikatakan wawali pilihan rakyat ini dalam apel Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di Lapangan Upacara Kantor Walikota, Senin (17/3/2025)
Wakil Walikota Sendy Rumajar yang bertindak sebagai pembina apel ketika membacakan sambutan Walikota Caroll Senduk juga menekankan apel Korpri merupakan momentum untuk mempererat kebersamaan sebagai anggota Korpri dalam memperkokoh persatuan. Ia menegaskan bahwa eksistensi Korpri harus memberikan manfaat, baik bagi ASN dalam menjalankan tugasnya maupun bagi masyarakat Kota Tomohon yang dilayani.
“Sebagai ASN, kita harus menjunjung tinggi core value Korpri, yaitu setia kepada pemerintah dan masyarakat, menjaga kehormatan sebagai abdi negara, memegang teguh rahasia jabatan dan negara, serta mengutamakan kepentingan masyarakat di atas kepentingan pribadi maupun golongan,” ujar Wawali yang ngetop dengan jargonya SEGAR.

Ia juga menekankan pentingnya menerapkan nilai-nilai BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) guna membentuk karakter ASN yang profesional, produktif, dan berintegritas dalam menjalankan tugas.
Lebih lanjut, Wawali mengajak seluruh ASN untuk menjaga persatuan, bekerja sama memberikan pelayanan optimal bagi masyarakat, serta selalu berperilaku jujur, adil, beretika, dan bermoral. Ia juga menegaskan pentingnya loyalitas terhadap pekerjaan dan pimpinan demi kemajuan Kota Tomohon.

Apel Korpri ini menjadi pengingat bagi seluruh ASN Kota Tomohon untuk terus meningkatkan disiplin, profesionalisme, dan semangat melayani masyarakat demi terciptanya pemerintahan yang efektif dan berkualitas,pungkas Sendy Rumajar.
Apel yang diikuti seluruh jajaran Pemkot Tomohon, termasuk para Kepala SKPD. (*)
Tomohon
Exit Meeting Dengan BPK RI, Walikota CS Beri Perhatian Khusus Sampai Pemeriksaan Terperinci

TOMOHON,mediakontras.com – Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH didampingi Wakil Walikota Tomohon Sendy G A Rumajar SE MI Kom menghadiri exit meeting dengan Badan Pemeriksaan Keuangan RI (BPK RI), di Ruang Rapat Walikota Tomohon, Jumat,(15/3/2025).
“Kami Pemerintah Kota Tomohon berterima kasih kepada Tim dari BPK RI karena telah melakukan pemeriksaan pendahuluan ini. Dalam menanggapi Pemeriksaan dari BPK RI, tentu menjadi perhatian bagi kami Pemerintah Kota Tomohon dalam hal Pemeriksaan terperinci. Semoga dari Pemeriksaan pendahuluan sampai pemeriksaan terperinci itu semua dapat berjalan dengan baik,” kata walikota.

Ikut hadir Pengendali Teknis Elvira Amelia Kaligis, Ketua Tim Cheren Martina Sendow bersama anggota Tim,Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE ME, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kota Tomohon Dra. Lily Solang, Plt. Inspektur Kota Tomohon Albert Tulus SH bersama Jajaran, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Tomohon Drs. Gerardus Mogi dan Jajaran Pemerintah Kota Tomohon.(*)
-
Breaking News4 minggu ago
Fakta Persidangan Mendukung, WT – AGB Siap Melenggang Menuju ‘Gedung Putih’
-
Headline3 minggu ago
‘Kaum Leher’ Pengikut & Pendukung Setia Wenny Lumentut Mulai Diumbar di Medsos. Mereka ASN di …..
-
Minut4 minggu ago
Alot, Ini Hasil Musyawarah Sejarah dan Penetapan HUT Desa Kolongan
-
Totabuan Raya4 minggu ago
Komisi Dua DPRD Boltim Ajak Masyarakat Dorong Perpanjangan WPR Desa Tobongon
-
Headline3 minggu ago
Di Retret Kepala Daerah, Presiden Prabowo Beri Atensi Khusus pada Caroll-Sendy
-
Headline3 minggu ago
Hingga Hari Ketujuh, Walikota Caroll Senduk Tetap Semangat Ikut Retret
-
Tomohon3 minggu ago
Bergabung Dengan Walikota, Wakil Walikota Sendy Rumajar Ikut Orientasi di Akmil Magelang