Connect with us

Kesehatan

Tim PKM Universitas Sam Ratulangi Gelar Penyuluan Terkait Peningkatan Pengetahuan Gizi Seimbang Pada Ibu Balita

Upaya Pencegahan Stunting Melalui Program Edukasi Berbasis Komunitas di Puskesmas Tuminting

Redaksi

Diterbitkan

pada

MANADO,mediakontras.com – Tim Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Kluster 3 Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado sukses menyelenggarakan penyuluhan dengan tema Peningkatan Pengetahuan Gizi Seimbang Pada Ibu Balita Sebagai Upaya Pencegahan Stunting di Puskesmas Tuminting.

Kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat Posyandu, yaitu Posyandu Sumompo 2 di Kantor Lurah Sumompo pada hari Senin, 24 Juni 2024, dan Posyandu Sumopo 3 di Puskesmas Pembantu Sumompo pada hari Selasa, 25 Juni 2024.

Kegiatan tersebut bertujuan memberikan pendidikan dan dukungan kepada ibu balita untuk memperkuat pengetahuan mereka tentang gizi seimbang, serta memberikan keterampilan praktis dalam mempersiapkan dan memberikan makanan bergizi pada anak balita guna mencegah stunting.

Tim PKM ini terdiri sendiri terdiri dari Ns. Khairun Nisa, S.Kep., M.Kep (Ketua), Ns. Fitriani, S.Kep., M.AdvPracNursing , Rizka Wahyuni, S.Tr.KG., MDSc  masing masing sebagai anggota serta mahasiswa Prodi Keperawatan Universitas Sam Ratulangi.

Acara ini diinisiasi oleh tim UNSRAT dengan melibatkan partisipasi aktif dari ibu-ibu balita yang rutin mengikuti kegiatan posyandu. Penyuluhan ini difokuskan pada informasi mengenai gizi seimbang untuk balita.

Menurut Ketua tim PKM, c, kegiatan ini sangat penting sebagai langkah preventif terhadap kejadian stunting.

“Kami sangat bersemangat bisa berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengetahuan gizi seimbang pada ibu balita untuk mencegah stunting pada anak” katanya.

Selain itu, kegiatan penyuluhan ini juga melibatkan sesi tanya jawab dan diskusi.

“Respon positif dari masyarakat yang hadir menunjukkan bahwa mereka merasa lebih teredukasi dan termotivasi untuk memberikan gizi seimbang,” tambahnya.

Dengan kesuksesan penyuluhan ini, Tim PKM Kluster 3 Universitas Sam Ratulangi berharap dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, serta memperkuat kerjasama dengan Puskesmas Tuminting untuk kegiatan yang lebih bermanfaat di masa depan.

Program ini berkomitmen untuk melanjutkan penyuluhan serupa di masa mendatang, dengan harapan dapat memperluas jangkauan dan meningkatkan kesiapan masyarakat dalam pencegahan stunting, tambah Ns. Khairun Nisa, S.Kep., M.Kep.

Ucapan terima kasih disampaikan kepada Rektor Universitas Sam Ratulangi Prof. Dr. Ir. Berty Sompie, M.Eng dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) atas hibah yang diberikan dalam pelaksanaan kegiatan PKM ini, yang telah mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan.

Juga terima kasih kepada Dekan Fakultas Kedokteran, Prof. Dr.dr. Nova H Kapantow, DAN, M.Sc, SP.GK, Koordinator Program Studi Ilmu Keperawatan, Ns. Sefti, S.J. Rompas, S.Kep., M.Kes, dan Kepala Puskesmas Tuminting, dr. Maya S.M.Pelle, M.Kes, atas dukungan dan bimbingannya dalam pelaksanaan kegiatan PKM ini.(*/red)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *