Headline
DAW Kenalkan All New Honda BeAT dengan Desain dan Fitur Keamanan Baru

MANADO,mediakontras.com – Setelah diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada awal bulan Juni yang lalu, kini PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) memperkenalkan kepada Masyarakat Sulawesi Utara All New Honda BeAT series terbaru melalui sentuhan desain compact teranyar dan beragam fitur canggih yang menambah kenyamanan serta keamanan berupa Smart key dan Alarm dalam menemani aktivitas sehari-hari.
Mengambil Lokasi di Jembatan Megamas,Sabtu (6/7), acara ini dimeriahkan dengan berbagai lomba seperti Line Dance, Dance Competition dan Band Competition. Bagi Masyarakat yang ingin memiliki Sepeda Motor Honda dengan promo menarik serta promo servis dan parts Honda, segera datang ke booth penjualan dan servis yang ada di area kegiatan. Tidak hanya itu, bagi anda yang ingin merasakan sensasi berkendara menggunakan sepeda motor Honda dapat mengunjungi area Riding Test.
Perubahan terbaru skutik terlaris di Indonesia ini membuat Honda BeAT semakin dipercaya generasi muda untuk menjadi pilihan transportasi favoritnya dalam perjalanan menyenangkan bersama teman dan keluarga.
Mengusung konsep desain compact terbaru yang disukai anak muda, All New Honda BeAT series kini tampil ramping dengan desain lekukan terbaru yang menguatkan kesan sporty. Selain bagian bodi sepeda motor, perubahan desain juga terlihat pada lampu depan dan belakang untuk menemani keseruan aktivitas para generasi muda yang energik.
Menemani perubahan tampilan sepeda motor, AHM menghadirkan All New Honda BeAT pilihan tipe baru yakni Deluxe Smart Key yang semakin mendukung kepraktisan dan keamanan dalam pengalaman berkendara sehari-hari.
All New Honda BeAT series dibekali dengan beragam fitur terbaru dengan teknologi terdepan di kelasnya, seperti Smart Key System dan alarm untuk memberikan rasa aman saat berkendara sehari-hari. Dalam menemani mobilitas sehari-hari, model ini sudah mengaplikasikan Power Charger serta Battery Indicator yang memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam beraktivitas bagi penggunanya.
Karakter warna yang kekinian dihadirkan melalui warna baru yakni pilihan warna Glossy White Black pada All New Honda BeAT tipe CBS dan warna Matte Brown yang disematkan pada All New Honda BeAT Street. Kesan Street Style pada All New Honda BeAT Street semakin kuat pada penyematan Velg 12 Inch dengan tapak ban yang lebih lebar, cocok bagi generasi muda yang ingin tampil beda.
Marketing Division Head PT. DAW, Jemmy Febrianto mengatakan Honda BeAT series masih menjadi primadona dimana penerimaan masyarakat terhadap Honda BeAT ini sangat baik. Hal inilah yang membuat Honda terus berupaya untuk menghadirkan inovasi dan perubahan sesuai dengan tren masa kini.
“Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaan Masyarakat Sulawesi Utara yang terus menjadikan Honda BeAT Series sebagai salah satu pilihan dalam menemani berbagai aktivitas. Kami berharap dapat terus berinovasi serta memberikan layanan yang berkualitas,” ujar Jemmy.
Fitur Baru di Kelasnya

Pada All New Honda BeAT tipe Deluxe Smart Key dihadirkan fitur keamanan Smart Key untuk menjawab kebutuhan pecinta skutik terlaris ini. Selain itu, fitur alarm disematkan pada All New Honda BeAT tipe CBS dan tipe Deluxe Standard. Guna menambah kenyamanan dalam menemani mobilitas penggunanya, All New Honda BeAT tipe CBS kini dilengkapi dengan Power Charger dengan daya maksimal 12 Watt. Fitur baru lainnya yakni Battery Indicator yang terdapat pada panel meter guna memberikan informasi kondisi accu sepeda motor.
Selain beragam fitur baru yang disematkan, AHM juga telah membekali All New Honda BeAT dengan lampu depan menggunakan teknologi LED menambah kesan advance yang memberikan pencahayaan yang optimal berguna memberikan kenyaman berkendara di malam hari. Panel meter All New Honda BeAT menggunakan fitur Combined Digital Panel Meter berkesan modern dengan tampilan layar berwarna biru yang menyajikan berbagai informasi termasuk penunjuk kecepatan, odometer, bahan bakar serta fitur indikator ECO sebagai panduan berkendara yang efisien dalam konsumsi bahan bakar.
All New Honda BeAT Deluxe telah dilengkapi dengan fitur ISS (Idling Stop System) yang berperan mematikan mesin secara otomatis saat motor berhenti dan menyala kembali saat tuas gas diputar. Fitur ini membuat motor lebih efisien dan ramah lingkungan. All New Honda BeAT juga dibekali dengan teknologi terdepan yakni sensasi menghidupkan mesin motor dengan suara halus melalui teknologi ACG Starter.
Pada sisi keamanan, All New Honda BeAT ditunjang dengan fitur Secure Key Shutter yang didampingi dengan tombol pembuka jok untuk memudahkan pengguna dalam membuka tutup jok motor. Keamanan berkendara juga dirasakan pada sistem pengereman yang menggunakan fitur Combi Brake System (CBS). Selain itu, model ini dilengkapi dengan Side Stand Switch dan Parking Brake Lock untuk memberikan kenyaman dan keamanan bagi pengendaranya.
Pada sisi performa kendaraan, All New Honda BeAT hadir dengan mesin yang lebih responsif pada putaran awal hingga menengah untuk memenuhi kebutuhan berkendara dengan mobilitas tinggi. Menggunakan mesin 110cc SOHC dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI yang tergabung dalam rangkaian teknologi eSP (enhanced Smart Power). Berbekal mesin tersebut, model ini mampu menghasilkan tenaga 6,6kW @ 7.500 rpm dengan torsi tertinggi di 9,2 Nm @ 5.500 rpm namun tetap irit konsumsi bahan bakar. Mesin ini juga memastikan hasil pembakaran yang ramah lingkungan dengan standar emisi Euro 3.
All New Honda BeAT telah dibekali dengan kapasitas pelumas sebesar 0,65L yang mampu menunjang kinerja mesin 110cc dengan menghadirkan kinerja mesin optimal namun tetap irit bahan bakar. Melalui tes internal dengan metode Worldwide Motorcycle Test Cycle (WMTC), didapatkan hasil konsumsi bahan bakar mampu hingga 60,6 km/liter sehingga mampu menempuh jarak 254,52 km dalam sekali pengisian bahan bakar yang menjadikan All New Honda BeAT menjadi sepeda motor paling irit dikelasnya.
Terbaru, All New Honda BeAT Street Tampil Beda
Memiliki beragam fitur dan performa terbaru yang sama dengan All New Honda BeAT, AHM memberikan perubahan pada All New Honda BeAT Street yang bergaya street style. Perubahan terbaru pada model ini menjadikannya sebagai skutik andalan bagi generasi muda untuk tampil berbeda. Model terbaru ini hadir dengan fitur kenyamanan dalam menemani berkendara harian, serta Power Charger 12
Watt yang dapat digunakan untuk mengisi daya gadget serta fitur battery indicator yang terdapat dalam digital panel meter.
Velg 12 inch kini hadir pada All New Honda BeAT Street dengan ban depan berukuran 100/90 dan ban belakang berukuran 110/90 menambah kesen street style serta kemudahan dalam pengendalian sepeda motor saat berkendara. Model ini juga telah disematkan dengan fitur keamanan baru yakni fitur Alarm yang dapat memberikan peringatan terhadap upaya pencurian sepeda motor. Sementara itu, pada All New Honda BeAT Street, panel meter model ini telah menggunakan Digital Panel Meter dengan background layar berwarna biru menambah tampilan desain yang lebih sporti. Ukuran yang besar memudahkan bagi para pengguna untuk membaca informasi yang ditampilkan.
All New Honda BeAT tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp20.180.000 (On The Road Sulut), Tipe Deluxe Standard dipasarkan seharga Rp21.030.000 (On The Road Sulut), sedangkan Tipe Deluxe Smart Key yang menjadi varian tertinggi di All New Honda BeAT hadir dengan harga Rp21.560.000. All New Honda BeAT Street dipasarkan dengan harga Rp21.110.000 (On The Road Sulut). (mysol)
Breaking News
Fakta Persidangan Mendukung, WT – AGB Siap Melenggang Menuju ‘Gedung Putih’

MELONGUANE, mediakontras.com — Penyelesaian sengketa hasil pilkada Kabupaten Kepulauan Talaud tahun 2024 tinggal menunggu musyawarah hakim mahkamah konstitusi untuk menentukan putusan, yang nantinya akan dibacakan pada Senin (24/2/2025).
Berdasarkan sejumlah fakta – fakta yang muncul dalam persidangan, baik itu keterangan ahli maupun saksi dari pihak pemohon termohon dan pihak terkait, semakin memuluskan langkah Welly Titah dan Anisa Gretsya Bambungan menuju kursi Bupati dan Wakil Bupati Talaud.
Salah satunya adalah pernyataan Ketua Hakim Mahkamah Konstitusi DR. Suhartoyo, MH kepada pihak pemohon, yang mengajukan banyak bukti namun keterangan saksi dan ahli yang terkesan tidak rasional.
“Semangat sekali saudara (pemohon) mengajukan bukti tapi, cara mengajukan keterangan saksi, ahli kok sampai teledor begitu, bagaiman itu,?” Tukas Hakim Suhartoyo.
Hal itupun menjadi salah satu dasar kuat bagi Tim Hukum pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Talaud nomor urut 3 WT – AGB, mematenkan kemengan Cabup – Cawabup Talaud yang diusung oleh partai PDI – Perjuangan.
“Kalau melihat fakta persidangan lewat keterangan ahli & saksi kamis (13/2) kemarin, optimis permohonan pemohon pasti akan di tolak,” ungkap Vanderik Wailan, SH kepada mediakontras.com.
Menurutnya hal itu menjadi landasan kuat bagi tim hukum WT – AGB dengan tanpa mendahului putusan sembilan orang yang mulia hakim yang nantinya akan bermusyawarah menentukan putusanya.
“Kami berharap serta memohon topangan doa dari 20.813 suara (pemilih) WT-AGB, sehingga kemenangan yang telah di raih dapat tetap di pertahankan. Supaya kedepan Kabupaten Talaud benar – benar memiliki pemimpin yang diinginkan dan benar – benar di cintai oleh seluruh rakyat Kabupaten Kepulauan Talaud,” pungkasnya.
Diketahui saksi yang dihadirkan oleh pihak pemohon yakni Suwempry Sivrit Suoth dan Soleman Timpua, yang tampak tak berkutik menjawab sejumlah pertanyaan hakim berdasarkan dalil – dalil dan bukti yang diajukan oleh pihak pemohon.
Headline
PT PLN Nusantara Power UP Minahasa Hadiri Apel Bulan K3 Nasional 2025 dan Raih Penghargaan

MANADO,mediakontras.com – PT PLN Nusantara Power Unit Pembangkitan (UP) Minahasa turut serta dalam Apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Acara ini berlangsung di Aula Kantor Gubernur Sulawesi Utara dan dihadiri oleh berbagai perusahaan, instansi pemerintah, serta pemangku kepentingan lainnya yang berkomitmen terhadap keselamatan dan kesehatan kerja di lingkungan kerja masing-masing.
Selain menghadiri apel, UP Minahasa juga meraih penghargaan dalam bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
Penghargaan yang diterima meliputi:
- Sertifikat Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) – sebagai bentuk pengakuan atas implementasi sistem manajemen K3 yang sesuai dengan regulasi nasional.
- Penghargaan Zero Accident – diberikan kepada UP Minahasa karena berhasil mencatatkan nihil kecelakaan kerja dalam operasionalnya.
- Penghargaan Pelaksanaan Program Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS di Tempat Kerja – sebagai apresiasi atas inisiatif UP Minahasa dalam mengedukasi dan meningkatkan kesadaran pekerja terkait pencegahan dan penanggulangan HIV-AIDS
Manager UP Minahasa Muhaimin menyampaikan rasa bangga atas penghargaan yang diraih dan menegaskan komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif bagi seluruh karyawan.

“Kami sangat bersyukur dan bangga atas penghargaan ini. Ini adalah hasil kerja keras seluruh tim dalam mengimplementasikan budaya K3 yang berkelanjutan. Kami akan terus berupaya meningkatkan standar keselamatan dan kesehatan kerja di lingkungan perusahaan,” ujar Muhaimin.
Dengan penghargaan ini, UP Minahasa semakin termotivasi untuk terus menjaga standar keselamatan dan kesehatan kerja yang tinggi serta berkontribusi dalam menciptakan tempat kerja yang bebas dari kecelakaan dan penyakit akibat kerja.(*)
Headline
Kantor PLN UP3 Manado Terbakar, Manager Revi Aldrian Turun Langsung Atasi Tanggap Bencana

MANADO,mediakontras.com – Sejumlah karyawan Kantor PT PLN Unit Pelayanan Pelanggan (UP3) Manado kemarin siang tiba tiba panik dan berhamburan lari keluar kantor berkumpul di halaman depan. Kepulan asap terlihat membumbung tinggi. Terlihat para karyawan yang menggunakan helem pengaman menggunakan alat pemadam kebakaran (Apar) yang berusaha untuk memadamkan api. Markas yang dipimpin oleh Manager Revi Aldrian mengalami kebakaran.
Revi Aldrian terlihat sibuk menangani upaya penyelamatan karyawannya agar tidak menjadi korban dalam bencana kebakaran.
Ternyata, pemandangan tersebut hanyalah sebuah simulasi penanggulangan bencana kebakaran dan bajir yang dilakukan PT PLN UP3 Manado yang bekerja sama denga Dinas Pemadam Kebakaran Kota Manado, Senin (10/2/2025)
Kegiatan tanggap darurat ikut pula melibatkan para karyawan dan satuan pengamanan (Satpam) dalam lingkungan kerja PLN UP3 Manado.

Manager PLN UP3 Manado Revi Aldrian yang memimpin langsung simulasi tersebut terlihat memberikan edukasi dalam melakukan pertolongan pertama bila terjadi bencana kebakaran ataupun banjir .
“Kami memberikan pengetahuan kepada karyawan PLN UP3 Manado dan Satpam agar bila hal terjadi,maka para karyawan sudah memahami untuk melakukan pertolongan sedini mungkin,”Kata Revi Aldrian.

Sementara itu, team Leader K3L PLN UP3 Manado, Denny Tereima yang ditemui disela sela kegiatan mengatakan kalau simulasi seperti ini sudah menjadi kegiatan yang rutin sebagai bekal dalam menghadapi situasi yang mungkin terjadi di lingkungan kerja, sehingga para karyawan dan satpam sudah dibekali kemampuan dalam menghadapinya.
Hadir dalam kegiatan ini,Manager PLN UP3 Manado dan kepala dinas kebakaran Kota Manado Jimmy Rotinsulu yang memimpin langsung pelaksanaan tanggap darurat kebakaran dan banjir.(*)
-
Headline3 minggu ago
Wenny Lumentut jadi Walikota Berakhir di Mimpi. Kemendagri Akhirnya Nyatakan…
-
Headline4 minggu ago
Alat Bukti Serta Dalil Pemohon Dinilai Tak Kuat, Kuasa Hukum WT – AGB : Arah Putusan Hakim Sudah Terlihat
-
Headline4 minggu ago
Video “Leher” tak Jadi Diputar di Ruang Sidang, Voucher Papa Ani Tersaji di MK
-
Headline2 minggu ago
Usai Kalah di MK, Wenny Lumentut Kini Diincar Polisi untuk Dipenjarakan. Ini Kasus yang….
-
Headline3 minggu ago
UU ini Bisa Bikin WLMM ‘Ger-ger’ Gugat Soal Pelantikan Pejabat Tomohon di MK
-
Headline2 minggu ago
Nasib WLMM di MK 4-5 Februari. CSSR Berpeluang Dilantik Februari, Karena…
-
Headline2 minggu ago
PTUN Sahkan Pelantikan Pejabat Tomohon, di Mana Lagi Harapan Tuntutan WLMM ?