Berita
Sahabat E2L Berduka, Ibu Kandung Ketua Paulus Pangau Meninggal Dunia
Manado.Mediakontras.com – Kabar duka datang dari pendukung setia Calon Gubernur Sulut Elly Engelbert Lasut (E2L) yakni Ketua Sahabat E2L Sulut, Paulus M. Pangau. Sang Ibunda Alm Eva Tangkudung (89) dikabarkan meninggal dunia, Rabu (20/11) Pukul 12.05 Wita.
Kabar duka tersebut disampaikan oleh Sekertaris Sahabat E2L Sulut Alamanda Lianfong Nay.
“Telah meninggal Ibu Kandung Ketua Paulus Pangau, Alm. Eva Tangkudung. Semoga Keluarga ditinggalkan di beri kekuatan dan kesabaran” kata Alamanda.
“Saya mewakili keluarga besar Sahabat E2L Sulut yang ada di Kabupaten dan Kota mengucapkan turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas kepergian Ibu tercinta,” tambahnya.
Diketahui Mendiang Eva Tangkudung berdomisili di Desa Kawiley, kecamatan Kuaditan, Kabupaten minahasa Utara. Alm meninggalkan dua orang anak yakni Paulus M Pangau dan Deetje E Pangau, beserta 6 orang cucu, dan 2 orang Cicit. Ketua Paulus Pangau mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah turut mendoakan.(*)
Berita
Sahabat E2L Sulut Menanti Kedatangan Elly Lasut di Kepulauan Sangihe
Manado.Mediakontras.com – Calon Gubernur nomor urut 2 Elly Engelbert Lasut dan Hanny Joost Pajouw direncanakan pekan depan akan menyapa relawan dan simpatisan E2L-HJP di Kepulauan Sangihe.
Ketua Paulus M Pangau (PMP) mengatakan pada awak media, Selasa (11/11/2024), Ribuan Masa yang tergabung di Sahabat E2L Sulut siap menyambut kedatangan E2L ke Sangihe.
“Saya bersama bendahara yakni pak Sofian siap mengawal dan memenangkan calon gubernur Elly Lasut dari Kabupaten Sangihe,” kata Paulus.
Sofian yang tergabung di pengurus inti Sahabat E2L Sulut bakal siap menopang dan mengawal kedatangan Calon Gubernur Sulut nomor urut 2 itu ke Kabupaten Sangihe pada beberapa pekan ke depan.
“Hanya pak Elly Lasut yang mampu mensejahterakan masyarakat Sulut terlebih di Kabupaten Sangihe. Program kesehatan hingga pendidikan gratis serta peluang kerja ke luar negeri diminati masyarakat Sangihe,” tutup Paulus Pangau, didampingi Sekertaris Alamanda L Nay SE.
Perlu diketahui, Sofian merupakan salah satu pengusaha muda Sukses ibukota, yang memiliki usaha di dalam negeri maupun luar negeri, kini sosok Sofian mulai dikenal oleh masyarakat Sulut melalui slayer Sahabat E2L Sulut maupun iklan yang terpampang khususnya di beberapa media lokal Sulut.(*)
Berita
E2L – HJP Minta Maaf Jika ada Perkataan yang Kurang Berkenan Saat Debat Ketiga Berlangsung
Manado. Mediakontras. com – Debat ketiga Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut berlangsung di Grand Kawanua Hotel, Selasa (12/11/2024).
Hanya Pasangan Nomor 2 Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Hanny Jost Pajouw (HJP) yang meminta maaf kepada semua kontestan, apabila ada kesalahan maupun kekeliruan saat debat berlangsung.
“Kami meminta maaf apabila ada perkataan yang menyakiti paslon 1 dan 3, karena ini
bagian dari kompetisi. Saya berharap, kita akan tetap bersahabat baku-baku hormat dan baku-baku sayang, ” ungkapnya dengan tersenyum.
Hal ini menunjukkan bahwa E2L HJP melaksanakan pesta demokrasi ini dengan riang gembira, dan senantiasa menghormati serta menghahrgai paslon yang lain.
Di sisi lain, E2L dalam clossing statemen mengemukakan, bersih elok ramah kasih aman dan tangguh adalah internalisasi nilai, yang akan menjadi standar personal bagi perangkat daerah.
Bersih pikiran dan perasaan dan tidak membeda – bedakan warga masyarakat yang dilayaninya adalah standar.
Elok adalah tanda untuk memberikan contoh bagi sistem pelayanan. “Sebagai perangkat daerah kita harus mampu melakukan semuanya dengan baik, ” ungkapnya.
Ramah adalah kunci dalam berkomunikasi sehingga keramahan akan menjadi kunci menjalin komunikasi.
Kasih adalah kejujuran dimana ada kasih disitu ada kesatuan. Aman adalah pikiran pemerintah. Dan tangguh ialah mampu menghadapi setiap persoalan apapun itu, dan harus diselesaikan dengan baik, serta tidak kenal menyerah.
“Ini ialah standar untuk melakukan pengelolaan pemerintahan apabila kami dipercayakan masyarakat, ” tuturnya. (*)
Berita
All Out Menangkan E2L – HJP, KSB Sahabat E2L Sulut Berkunjung di Kediaman Elly Lasut
Manado. Mediakontras.com – Pengurus inti Sahanbat E2L Sulut, Ketua Paulus M. Pangau, ST, Sekertaris Alamanda L. Nay, SE dan Bendahara Sofyan, SH. MH, mengunjungi kediaman calon Gubernur Sulut (E2L), Rabu (06/10/2024).
Kedatangan KSB Sahabat E2L Sulut Menurut Paulus Pangau dalam rangka silahturahmi sekaligus memperkuat strategi untuk pemenangan E2L-HJP.
“Masih banyak agenda yang akan dilaksanakan E2L-HJP untuk suksesi Pilkada Sulut ini, apalagi saat ini dalam tahapan kampanye serta kegiatan sosialisasi lainnya,” kata Paulus.
Lanjut Paulus menyampaikan terima kasih atas kedatangan Bendahara Sahabat E2L Sulut yang turut menunjang berbagai kegiatan E2L-HJP, dalam tahapan kampanye serta kegiatan sosialisasi lainnya.
“saya secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada bendahara Bapak sofyan dalam menguatkan pemenangan gubernur E2L-HJP,” ujar PMP.
Bendahara Sahabat E2L Sulut yang juga sebagai pengusaha ternama di tanah air, mengucapkan terima kasih kepada E2L yang sudah menyambut tim inti KSB Sahabat E2L Sulut.
“Kami dari KSB mengucapkan terima kasih kepada pak calon gubernur kita Elly Lasut yang sudah memberikan waktu bertemu dengan beliau dan berbincang-bincang banyak hal terkait kepentingan masyarakat Sulawesi Utara,” ucap Sofyan salah satu pengusaha muda ternama di dalam negeri maupun luar negeri.
Sekertaris Sahabat E2L Sulut menambahkan, pertemuan KSB dengan E2L merupakan kebersamaan dan soliditas menjadi perekat Paslon Gubernur E2L-HJP di seluruh wilayah Sulawesi Utara.
“Sahabat E2L Sulut yang terbentuk di Kabupaten dan Kota tetap solid, dan bergerak melalui langkah-langkah strategi pemenangan sahabat E2L dan all out membantu memenangkan Elly-Hanny di pilgub Sulut,” pungkas Lia.(*)
-
Breaking News4 minggu ago
Breaking News…Sejumlah Pejabat Talaud Dan Oknum Kades ‘Antrian’ Di Unit Tipikor Polres Talaud
-
Headline4 minggu ago
Buru Pilot Paramotor WLMM, POM TNI AU Gerebek Lokasi di Wawo & Datangi Rumah WL
-
Talaud3 minggu ago
Resmi Diambil Sumpah Pejabat Bupati, Satu Tahun Masa Kerja DR. Fransiskus Manumpil Benahi Talaud
-
Headline4 minggu ago
Wenny Lumentut Blunder Lagi, Lupa jika Pernah jadi Wawali
-
Headline3 minggu ago
Keakraban Prabowo-Ariel-Sendy dan Linier Caroll-Puan jadi Kunci Tomohon Makin Maju
-
Headline4 minggu ago
Unit Tipikor Kuliti Dana Bansos Talaud T.A 2023, Oknum Pejabat Teras Diperiksa
-
Headline4 minggu ago
Gugatan INAKOR Ditolak PTUN, ‘Skenario’ Gagalkan Caroll Senduk di Pilkada Kandas