Connect with us

Berita

Yulius Selvanus Sangat Mencintai Rakyatnya yang Menderita

Published

pada

1767844170122

Manado. Mediakontras. com – Gubernur Sulut Yulius Selvanus sangat mencintai masyarakatnya. Terbukti, saat berada di Siau ia pun bermalam disana padahal kondisi tubuhnya pascaoperasi seharusnya beristirahat.

Selasa (06/01/2026) ketika tiba di Siau, Gubernur langsung mengunjungi para korban maupun warga terdampak dan berdialog dengan mereka.

Kehadirannya memberikan semangat dan penguat moral bagi masyarakat yang tengah menghadapi duka serta kehilangan.

“Rakyat Sulawesi Utara tidak boleh merasa sendiri saat menghadapi bencana, pemerintah akan selalu ada,” ujar Gubernur.

Keputusannya untuk tetap hadir di lapangan, meski belum sepenuhnya pulih dan cuaca masih ekstrem. Ini mencerminkan karakter kepemimpinan yang menempatkan kepentingan rakyat di atas kenyamanan pribadi.

Aparat pemerintah daerah, tenaga medis, dan para relawan menilai kehadiran langsung orang nomor satu di Sulawesi Utara tersebut turut mempercepat koordinasi serta pengambilan keputusan dalam penanganan darurat.

Banjir bandang yang melanda Pulau Siau dipicu oleh intensitas hujan yang tinggi dan berkepanjangan dan cuaca ekstrem. Bencana tersebut mengakibatkan kerusakan infrastruktur, rumah warga, serta memaksa sejumlah keluarga mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Gubernur pun memastikan distribusi bantuan logistik, pelayanan kesehatan bagi warga terdampak. Serta langkah-langkah tanggap darurat berjalan cepat, terkoordinasi, dan tepat sasaran.

Kehadiran Gubernur Yulius Selvanus bukan sekadar kunjungan seorang kepala daerah, melainkan simbol empati dan keberpihakan. Terlebih mau bersesakan bermalam bersama para warga yang mengalami bencana alam tersebut. Melihat secara langsung kemalangan yang warga Siau rasakan.

Inilah bentuk komitmen seorang pemimpin yang hadir tidak hanya membawa bantuan, tetapi juga harapan dan keteladanan.

Gubernur menegaskan kepemimpinan sejati lahir dari keberanian untuk hadir di saat rakyat menghadapi masa paling sulit. Maka, pemimpin hadir untuk berdiri bersama serta berjuang bersama rakyat Sulawesi Utara.(Chae)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pemenang CIMB Niaga
Regarsport
Regarsport
Pegadaian

Sosial Media

/** * Use the following code in your theme template files to display breadcrumbs: */