Nasional
Sosialisasi P4GN: Wujudkan TNI AU yang AMPUH, Bersih dari Narkoba
MEDAN,mediakontras.com – Dispenau Satuan Tugas Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (Satgas P4GN) TNI AU menyelenggarakan sosialisasi di Lanud Soewondo, Medan, Kamis (16/5/2024).
Sosialisasi yang dipimpin oleh Wadanpuspomau, Kolonel Pom Sarimin tersebut, mengusung tema Mewujudkan TNI AU yang AMPUH, Bersih dari Narkoba. Kehadiran Satgas P4GN TNI AU di Medan disambut oleh Komandan Lanud Soewondo, Kolonel Pnb Ucok Enrico Hutadjulu S.H., M.M., CHRMP.
Dari press release yang dikeluarkan Dinas Penerangan TNI AU N0: /PR/2024/Dispenau yang ditanda tangani Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara, Marsma TNI Ardi Syahri, S.T., M.M., M.MA, yang dikirimkan ke dapur redaksi media ini, Danlanud Soewondo dalam sambutannya menyambut baik penyelenggaraan sosialisasi P4GN bagi segenap personelnya.
Dikatakannya, tingkat penyalahgunaan narkoba di kota Medan sangat tinggi, sehingga pelaksanaan sosialisasi P4GN merupakan salahsatu langkah yang tepat dalam upaya pencegahan. Danlanud juga menegaskan komitmennya dalam memberantas penyalahgunaan narkoba, sekaligus menindak tegas setiap personel yang terlibat.
“Saya betul-betul menekankan kepada anggota untuk tidak terlibat penyalahgunaan narkoba, bagi yang melanggar, konsekuensinya langsung di pecat”, tegas Danlanud Suwondo.
Sementara, Wadanpuspomau dalam sambutan tertulis Dansatgas P4GN yang dibacakannya mengatakan, Satgas P4GN TNI AU merupakan satuan tugas bentukan Mabesau yang bertanggungjawab kepada Kasau. Disampaikannya, bahwa Satgas P4GN TNI AU melaksanakan kegiatan tindakan pre-emptive dan preventif, serta represif terhadap penyalahgunaan dan peredaran narkotika di lingkungan TNI AU.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta kondisi TNI AU yang bebas dari penyalahgunaan dan peredaran narkotika”, ujar Wadanpuspomau.
Sosialisasi diikuti oleh ratusan personel militer dan PNS Lanud Suwondo. Kegiatan diawali dengan pemeriksaan urin segenap personel Lanud Soewondo. Sosialisasi diisi pembekalan pengetahuan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, dampak buruknya serta cara-cara mengantisipasinya.
Pembekalan mencakup bidang hukum, kesehatan dan pembina mental. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang ditanggapi oleh para pemapar dari Satgas P4GN TNI AU, antara lain oleh Kolonel Kum Muhammad Yani, S.H., M.H., dari Diskumau, Letkol Sus Jhoni Tarigan., A.Md dari Disbintalidau dan Letkol Sus Michiko Moningkey, S.Sos., M.Han. dari Dispenau dan Letkol Kes James Rahadi, S.Kep., M.M., dari Lembaga Kesehatan Penerbangan dan Ruang Angkasa dr. Saryanto Jakarta.
Pada kesempatan tersebut, Wadanpuspomau menyerahkanp rompi P4GN TNI AU kepada Danlanud Soewondo dan membagikan booklet, pamflet serta stiker tentang narkoba kepada seluruh peserta. (*/mysol)
Ekonomi
Dukung Stabilitas Perekonomian, CIMB Niaga Dorong Optimalisasi Transaksi Mata Uang Lokal Antarnegara (LCT)
JAKARTA,mediakontras.com – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) sebagai Appointed Cross Currency Dealer (ACCD) mengajak nasabah, khususnya para pelaku usaha, untuk mengoptimalkan penggunaan mata uang lokal atau Local Currency Transaction (LCT) dalam transaksi bilateral antarnegara di Asia. Hal ini sejalan dengan kebijakan Pemerintah dan Bank Indonesia (BI) yang mendorong transaksi LCT sebagai upaya untuk memperkuat stabilitas perekonomian nasional.
Direktur Treasury & Capital Market CIMB Niaga John Simon menyatakan, di tengah ketergantungan pada mata uang global, pelaku usaha kerap dihadapkan pada tantangan fluktuasi nilai tukar. Sebagai solusi untuk memitigasi risiko tersebut dan meningkatkan integrasi ekonomi di kawasan Asia, CIMB Niaga mengoptimalkan inisiatif penggunaan LCT untuk para nasabah korporasi, terutama di sektor perdagangan internasional.
“Implementasi LCT akan membawa banyak manfaat, karena dapat mengurangi risiko volatilitas nilai tukar, mendukung pertumbuhan ekonomi yang lebih stabil, serta menciptakan ekosistem keuangan yang lebih inklusif dan tangguh. Bagi pelaku usaha, LCT juga memberikan fleksibilitas yang lebih tinggi, menekan biaya transaksi, dan memudahkan kegiatan perdagangan antarnegara,” kata John pada acara customer gathering bertajuk “The New Way Local Currencies Transaction” di Jakarta, Rabu (6/11/2024).
John menjelaskan, LCT yang digagas Pemerintah dan BI sejak 2018 kini dapat dilakukan dengan 5 negara mitra yang telah bekerja sama seperti Malaysia, Thailand, Jepang, Tiongkok, dan Korea Selatan. Adapun CIMB Niaga saat ini dapat memfasilitasi transaksi LCT dengan 4 mata uang lokal di Asia yaitu Ringgit (Malaysia), Baht (Thailand), Yuan (Tiongkok), dan Won (Korea Selatan). Dengan kapabilitas tersebut, nasabah CIMB Niaga dan mitra bisnisnya dari 4 negara dimaksud dapat melakukan pembayaran dan menerima dalam mata uang lokal masing-masing.
Adapun penyelenggaraan acara “The New Way: Local Currencies Transaction” merupakan bagian dari upaya CIMB Niaga untuk memperkenalkan dan mendorong nasabah bisnis dalam menggunakan LCT sebagai salah satu pilar utama memperkuat ekonomi nasional. Acara ini menghadirkan pembicara Deputi Direktur Departemen Pengembangan Pasar Keuangan Bank Indonesia Romi F. Peranginangin yang menyampaikan pentingnya penggunaan LCT dan manfaat untuk nasabah. Selain itu, nasabah juga mendapatkan insight mengenai Global Market Outlook oleh Economist CIMB Niaga Mika Martumpal.
“Kami berharap melalui acara ini, nasabah lebih memahami pentingnya penggunaan mata uang lokal dalam transaksi bilateral dengan negara-negara yang telah bekerja sama, sehingga hal ini dapat berkontribusi mendukung stabilitas perekonomian, baik di tingkal lokal maupun global. CIMB Niaga akan terus berinovasi dan menjadi mitra strategis dengan menyediakan ekosistem perbankan bisnis yang komprehensif, didorong oleh kemampuan perbankan dalam inovasi digital dan customer centricity, dilengkapi dengan jaringan luas di Indonesia dan di seluruh ASEAN untuk membantu mewujudkan aspirasi nasabah sekarang dan di masa depan,” ujar John.
Tentang CIMB Niaga
CIMB Niaga adalah bank swasta nasional terbesar kedua di Indonesia yang didirikan dengan nama Bank Niaga pada tahun 1955. Sekitar 92,5% saham CIMB Niaga (termasuk yang dimiliki oleh PT Commerce Kapital sebesar 1,02%) dimiliki oleh CIMB Group. CIMB Niaga menawarkan produk dan layanan perbankan lengkap baik konvensional maupun Syariah meliputi segmen usaha Consumer Banking, Emerging Business Banking (EBB)/Small Medium Enterprise (SME), Commercial Banking, dan Corporate Banking didukung kapabilitas Treasury dan Capital Market, serta digital banking terdepan melalui OCTO Mobile, OCTO Clicks, OCTO Pay (e-money), BizChannel@CIMB, dan BizChannel@CIMB Mobile. Mengusung brand promise Kejar Mimpi, CIMB Niaga berkomitmen menjadi partner terbaik dan Bank of Choice bagi seluruh segmen masyarakat dalam mewujudkan mimpi-mimpinya.
Sebagai bank yang peduli dengan bumi dan generasi masa depan, CIMB Niaga konsisten mengimplementasikan keberlanjutan (sustainability) dalam menjalankan usahanya melalui sinergi aspek lingkungan hidup, ekonomi, sosial dan tata kelola ke dalam proses perbankan. Dengan semangat Work From Heart, CIMB Niaga terus memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah. Per 30 September 2024, layanan CIMB Niaga didukung dengan 11.962 karyawan (konsolidasi), 404 kantor cabang dan jaringan (termasuk 36 digital lounges), 3.405 ATM, serta 598.334 EDC, QR, dan e-Commerce yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
CIMB merupakan salah satu kelompok usaha perbankan terkemuka di ASEAN sekaligus perusahaan penyedia jasa keuangan terbesar kedua di Malaysia. Saham tercatat di Bursa Malaysia melalui CIMB Group Holdings Berhad, kelompok usaha ini memiliki nilai kapitalisasi pasar yang mencapai USD20,9 miliar per 30 September 2024. Produk dan jasa yang ditawarkannya mencakup produk dan jasa perbankan konsumer, komersial, wholesale, transaction banking, Syariah,serta pengelolaan aset dan asuransi. CIMB Group berkantor pusat di Kuala Lumpur, dan beroperasi di 8 negara anggota ASEAN (Malaysia, Indonesia, Singapura, Thailand, Kamboja, Vietnam, Myanmar, dan Filipina). Selain di kawasan ASEAN, CIMB Group mendirikan pula kantor di China, Hong Kong, dan Inggris. (yazzin solichin)
Nasional
Terlaris,Es Kacang Ijo Fiscal Yacob di Dharma Husada Kota Pahlawan
SURABAYA,mediakontras.com – Jika kita lagi jalan jalan keliling Kota Pahlawan Surabaya , jangan lupa mampir di Kawasan Dharma Husada. Dimana di daerah tersebut ada kuliner yang paling diburu untuk melepas dahaga. Selain harga yang terjangkau untuk semua kalangan, soal rasa dijamin sangat pas di lidah.
Ya, Es Kacang Ijo Tunas Agung itulah namanya. Meski hanya berjualan dengan menggunakan gerobak yang sangat sederhana, namun dagangan dari mas Fiscal Yacob begitu laris setiap hari, karena jadi buruan dari kalangan anak muda yang ingin menghilangkan rasa haus di saat siang hari. Bahkan tak jarang juga banyak emak-emak juga sangat menyukai racikan es kacang iji ala mas Fiscal.
Sosok Fiscal Yacob yang dengan penampilan rambut gondrong yang menjadi ciri khasnya, merupakan warga Bangkalan campuran Nganjuk yang keseharian bermangkal di Alfa Mart Dharma Husada Surabaya.
Berjualan es kacang ijo Tunas Agung, merupakan pekerjaan keseharian pria yang yang dikenal ramah dengan para pelanggannya.
Saat mediakontras menyambangi gerobak mas Fiscal Yakob, begitu ia biasa disapa akrab pria gondrong, hanya dengan modal duit Rp7 ribu saja sudah bisa menikmati es kacang ijo Tunas Agung semangkok racikannya sendiri. mysol,)
Headline
Usai Mandalika, Pebalap Binaan Astra Honda Langsung Bidik Podium di IATC Motegi Jepang
JAKARTA,mediakontras.com – Bertolak dari balapan home race di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) Muhammad Kiandra Ramadhipa langsung menuju Jepang untuk melanjutkan perjuangan pada gelaran balap Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2024 putaran keempat yang digelar di sirkuit Mobility Resort Motegi, Jepang pada akhir pekan ini (5-6/10).
Pada seri sebelumnya yang digelar di Mandalika, Ramadhipa belum dapat tampil maksimal.
Meskipun begitu, pebalap asal Jogja ini masih bisa mempertahankan posisinya di 3 besar klasemen sementara IATC musim ini.
Bersaing menggunakan Honda NSF250R, Ramadhipa bertekad bisa tampil lebih maksimal untuk mendapat hasil yang membanggakan di putaran kali ini.
“Saya akan fokus menyempurnakan performa saya pada putaran 4 di Motegi sehingga dapat memberikan penampilan terbaik. Tentu tidak mudah karena pebalap tuan rumah akan tampil maksimal.
Namun saya memiliki bekal bagus saat balapan di ARRC Motegi, semoga saya bisa mengulanginya di ATC kali ini,” ujar Ramadhipa.
Sirkuit Motegi sendiri memiliki trek sepanjang 4,8 kilometer dengan total 14 tikungan.
Pada balapan kali ini Ramadhipa akan bertarung dengan pebalap dari berbagai negara seperti Jepang Malaysia, Thailand, India, Filipina, hingga Australia.
IATC Motegi akan diselenggarakan pada hari Sabtu (5/10) start pukul 14:10 WIB.
Sedangkan race kedua dihelat pada Minggu (6/10) start pukul 06:45 WIB. Para pecinta balap yang ingin mendukung perjuangan pebalap Ramadhipa dapat menyaksikan balapan secara live pada channel Youtube Asia Talent Cup. (mysol)
-
Breaking News4 minggu ago
Breaking News…Sejumlah Pejabat Talaud Dan Oknum Kades ‘Antrian’ Di Unit Tipikor Polres Talaud
-
Headline4 minggu ago
Buru Pilot Paramotor WLMM, POM TNI AU Gerebek Lokasi di Wawo & Datangi Rumah WL
-
Talaud4 minggu ago
Resmi Diambil Sumpah Pejabat Bupati, Satu Tahun Masa Kerja DR. Fransiskus Manumpil Benahi Talaud
-
Headline4 minggu ago
Wenny Lumentut Blunder Lagi, Lupa jika Pernah jadi Wawali
-
Headline3 minggu ago
Keakraban Prabowo-Ariel-Sendy dan Linier Caroll-Puan jadi Kunci Tomohon Makin Maju
-
Headline4 minggu ago
Unit Tipikor Kuliti Dana Bansos Talaud T.A 2023, Oknum Pejabat Teras Diperiksa
-
Headline4 minggu ago
Gugatan INAKOR Ditolak PTUN, ‘Skenario’ Gagalkan Caroll Senduk di Pilkada Kandas