Connect with us

Berita

Kolintang Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda UNESCO

Published

pada

1000688792

Manado. Mediakontras. com – Menjadi kebanggaan Sulawesi Utara, ketika Kolintang Resmi Menjadi Warisan Budaya Takbenda UNESCO di Museum Nasional, Jakarta, Selasa (02/12/2025).

Penetapan Kolintang sebagai Warisan Budaya Takbenda UNESCO menjadi tonggak sejarah bagi Sulawesi Utara.

Pengakuan ini mempertegas posisi Kolintang sebagai identitas budaya yang memiliki nilai sejarah, keunikan musikal, dan kearifan lokal yang diakui dunia.

Gubernur menegaskan, pengakuan Ini adalah amanah besar yang harus dilakukan dengan baik dan bertanggung jawab.

“Penerimaan sertifikat UNESCO adalah kebanggaan sekaligus amanah bagi masyarakat Sulawesi Utara, ” tegasnya.

Lanjut Gubernur, Pemerintah Provinsi akan terus melindungi, mengembangkan, serta mewariskan Kolintang kepada generasi masa depan.

Ia pun mengemukakan, Kolintang merupakan suara Sulawesi Utara yang telah dikenal secara internasional.

Pengakuan UNESCO memperkuat posisi budaya Sulut dalam diplomasi budaya dan menjadi modal untuk mendorong kreativitas serta pelestarian seni tradisional.

Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara berharap Kolintang semakin diperluas ruang tampilnya di tingkat nasional dan global.

“Kami berkomitmen berkomitmen mendukung pembelajaran, pertunjukan, inovasi, dan konservasi Kolintang agar semakin mengakar dan berdaya saing sebagai ikon budaya Indonesia, ” ungkapnya. (Chae)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HUT TOMOHON
116 Kotamobagu
Pemenang CIMB Niaga
Regarsport
Regarsport
Pegadaian

Sosial Media

/** * Use the following code in your theme template files to display breadcrumbs: */